Manusia itu tempatnay dosa, tempatnya salah, dan tempatnya segala kekeliruan, karena manusia adalah manusia, buka Dewa yang selalu benar. Tapi, apakah itu menjadi alasan untuk manusia melakukan kesalahan? Begitu juga dalam sebuah hubungan, kesalahan dan kehancuran dalam menjalin hubungan dapat terjadi jika salah satu pasangan selingkuh, dan pasangan yang selingkuh adalah dia yang melakukan kesalahan. Itulah yang selama ini terjadi, karena perselingkuhan dianggap suatu yang negatif, maka si pelaku juga yang menjadi objek kesalahan. Namun bagaimana dengan si tertuduh, apakah tidak mungkin mereka merasa benar dalam melakukan perselingkuhan.
Dari beberapa survey yang dilakukan, 7 dari 10 pria mengaku pernah berselingkuh, baik selama masa pacaran, atau pun yang sudah menikah. Dan pendapat mereka tentang perselingkuhan itu beragam
Dari survey yang telah dilakukan menunjukkan hasil yaitu cara pandang arti perselingkuhan yang berbeda-beda. Tetapi yang akan dibahas disini adalah alasan mengapa pria berselingkuh? Mengapa pria tergoda dengan wanita lain? Berikut 16 alasan mengapa pria suka selingkuh.
1. Perubahan terhadap suatu prioritas
Jika seorang pria dahulu menyukai wanita dengan menariknya fisik seperti wajah yang cantik, kulit yang putih dan sebagainya. Maka ada keinginan dari si pria untuk mendapatkan hal lain selain fisik, mungkin saja dalam hal karakter dari seorang wanita.
2. Ingin Mendapat Tantangan Baru
Pria biasanya adalah penyuka tantangan. Termasuk dalam hal percintaan, pria ingin melakukan perselingkuhan dengan segala cara agar tidak terbongkar.
3. Rehat Sejenak dari Komitmen
Terkadang di dalam sebuah hubungan cinta yang serius menjadikan si pria merasa ada beban dalam diri. Mereka ingin wanita selain pasangan sebagai pelarian.
4. Egoisme
Sebagian pria mempunyai ego yang tinggi, artinya mereka perlu pengakuan khusus bahwa dia adalah pria yang mampu menarik bagi wanita lain atau bisa menarik bagi wanita.
5. Rasa Bosan
Hubungan yang lama bisa saja membuat rasa bosan dalam diri, apalagi hubungannya terlihat monoton. Dengan melakukan selingkuh, si pria merasakan hal yang baru, pengalaman berbeda dari biasanya.
6. Ingin Bersenang-senang
Walaupun si pria sudah punya pasangan, mereka ingin punya kesenangan dengan wanita lain. Hanya sekedar menjalin hubungan dengan wanita lain tanpa ikatan emosi.
7. Lemahnya iman
Tidak banyak pria yang tahan atau kuat dari godaan wanita cantik dan menarik. Terlebih jika hubungan dengan kekasih sedang tidak baik, maka mungkin saja terjadi perselingkuhan dengan wanita lain.
8. Melakukan seleksi
Pria melakukan hubungan dengan sebanyak-banyaknya wanita agar bisa memilih mana yang terbaik. Sehingga nanti setelah menikah sudah mendapatkan wanita pilihan yang terbaik dari yang ada.
9. Pembalasan Dendam
Selingkuh dilakukan karena melihat pasangan telah berselingkuh. Sehingga perselingkuhan menjadi cara untuk membuat pasangan juga merasakan bagaimana diselingkuhi.
10. Komunikasi yang tidak cocok
Komunikasi yang kurang baik, membuat pria ingin mencari wanita lain untuk bisa diajak komunikasi dan menjalin hubungan dengan lebih baik.
11. Rasa posesif
Mempunyai pasangan yang posesif membuat si pria tertekan dan jika ada kesempatan, berkenalan dengan wanita lain dan merasakan ketenangan.
12. Sifat manja dari pasangan
Manja memang membuat wanita menjadi suatu hal yang menarik. Tapi jika itu berlebihan, maka pria akan merasa terbebani dan merasa ingin mencari wanita lain yang lebih normal.
13. Merasa rendah diri
Perbedaan status dari wanita yang lebih cantik, lebih kaya atau tinggi jabatannya dalam pekerjaan membuat pria merasa minder menjalin hubungan dengan wanita tersebut dan ingin mencari wanita yang sepadan dengan pria.
14. Terlalu mengatur pasangan
Pria tidak ingin terlalu diatur dan dibatasi. Mereka ingin sesuatu yang bisa dilakukan dengan pikiran sendiri tanpa harus diatur secara berlebihan oleh pasangan. Apabila sudah menemui situasi seperti itu, mereka akan mencari wanita lain.
15. Menjadi playboy
Hal ini adalah yang terparah, pria suka melakukan selingkuh karena "playboy" yang selalu ingin merayu wanita.
16. Pengaruh pertemanan
Teman memang bisa membawa hal yang baik atau buruk. Jika punya teman yang berselingkuh, maka ada kemungkinan ingin meniru apa yang telah dilakukan oleh teman.
Dari hal diatas dapat disimpulkan bahwa alasan mengapa pria selingkuh sangat beragam dan bisa saja akan bertambah lagi alasan atau sebabnya. Karena hubungannya dengan kehidupan sekarang yang lebih kompleks. Intinya adalah perselingkuhan adalah hal yang tidak bisa dibenarkan dan mengakibatkan rusaknya hubungan antar manusia. Karena menjalin sebuah hubungan perlu niat yang baik dan tindakan yang baik pula agar hubungan itu tetap awet dan menghasilkan sebuah hasil yang positif untuk masa depan lebih baik dibanding sebelumnya. Semoga bermanfaat.
Tips Info Muda © 2016. All Rights Reserved | Powered By Blogger | Parfum Terbaik | Designed by-Dapinder
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan berkomentar dengan santun dan mohon jangan memasukkan link ke dalam form komentar ataupun link plus KW di form nama/url. gunakanlah akun google anda atau homepage anda untuk memberikan komentar.
Terima Kasih
Admin.